Salam sejahtera,
Untuk lebih menjaga kenyaman bersama pengguna share hosting, maka kami akan melakukan instalasi CloudLinux di server Share Hosting kami pada hari kamis tanggal 29 Juni 2011 pukul 20.00 WIB, dimana dalam proses instalasi cloud linux ini, kami akan melakukan rebbot terhadap server share hosting.
Lamanya instalasi kami perkirakan tidak melebihi dari 10 menit, dan ada kemungkinan downtime saat server melakukan reboot.
Atas perhatian dan kerjamasa para pelanggan, kami ucapkan terima kasih.
Salam,
idrooT Hosting Solution
—– Update —–
Kami telah selesai melakukan instalasi Cloudlinux di server share hosting kami, dengan di installnya cloudlinux maka di dalam cpanel anda akan muncul tampilan baru berupa, cpu usage, memory usage dan entry processes seperti gambar di bwah ini
Secara default setiap user kami berikan batasan maksimum sebagai berikut:
Cpu Usage: 25%
Memory Usage: 512Mb
Entry Processes: 20
Jadi para pelanggan bisa mengukur sendiri seberapa besar sumber daya server yang telah di gunakan oleh website anda.
Kami harap dengan diimplementasikannya Cloudlinux di dalam share hosting, bisa lebih memberikan kenyamanan bersama kepada seluruh pelanggan idRooT Hosting Solution.